Pengertian Istilah-istilah Dalam Industri Migas

Pengertian istilah-istilah dalam industri migas- Dalam dunia industri tidak terkecuali indusutri migas, terdapat berbagai macam istilah yang digunakan untuk menggambarkan atau menentukan suatu proses maupun keadaan tertentu. Istilah ini kadang kala tidak mudah dipahami terutama bagi kita yang baru saja mengikuti kegiatan kerja dalam suatu perusahaan tertentu. Hal itulah yang membuat saya berfikir untuk menulis artikel ini, walaupun hanya seberapa tetapi saya harap artikel ini dapat bermanfaat bagi teman-teman sekalian. 


kilang minyak dan gas bumi


Istilah-Istilah Dalam Industri Migas


Berikut berbagai macam istilah-istilah serta penjelasannya yang digunakan dalam industri migas, terutama pada unit pengolahan minyak bumi, yaitu:
  • Abandonment- Suatu kegiatan atau proses untuk mengentikan pengoperasian sistem ataupun instalasi produksi secara permanenatau jangka panjang dan kemudian menghilangkan kemampuannya untuk dapat dioperasikan lagi.
  • Analisis keselamatan kerja- Rangkaian kegiatan yang terdokumentasi yang digunakan untuk mengkaji resiko pekerjaan serta bagaimana cara untuk menurunkan resiko tersebut sampai pada tingkatan terendah.
  • API Gravity- Suatu ukuran kualitas minyak mentah yang nilainya ditentukan dengan cara mengukur berat jenis produk minyak mentah dengan menggunakan hidrometer gelas dengan suhu 60°C. Pengukuran ini sering dilakukan pada laboratorium suatu industri migas.
  • API Standard- Standar yang mengacu pada ketentuan API (American Petroleum Institute).
  • ASME Standard- Standar yang dirumuskan dan diterbitkan oleh ASME (American Society Mechanical Engineer).
  • Audit- Proses yang dilakukan secara internal maupun external untuk memastikan kepatuhan dalam melaksanakan suatu proses sesuai dengan peraturan.
  • BS&W- Diartikan sebagai Basic Sediment and Water, yaitu proses pengukuran presentase volume dari air, endapan dan emulsi di dalam suatu cairan.
  • Commisioning- Kegiatan untuk mengentikan pengoperasian sistem dan instalasi produksi dalam jangka waktu tang tidak tertentu, tetapi tidak menghilangkan kemampuan untuk beroperasi lagi.
  • Korosi- Perubahan atau kerusakan secara bertahap dari logam yang disebabkan oleh proses kimia secara langsung maupun oleh reaksi elektro kimia.
  • Lock-out and Tag-out- Penguncian dan pemasangan label pada peralatan sebagai tanda pengisolasian energi (biasanya dilakukan pada pipa).
  • Risk Based Inspection- Pemeriksaan yang berdasarkan resiko, dimana periode dan cakupan pemeriksaan ditentukan dari tingkat resiko pengoperasian.
  • Time Based Inspection- Proses pemeriksaan berdasarkan waktu, dan akan rutin dilakukan sesuai dengan periode waktu yang ditentukan.
  • Recommisioning- Kegiatan atau proses untuk memastikan bahwa sistem atau instalasi produksi yang telah berada pada status decommisioning dapat dioperasikan kembali sesuai dengan kebutuhan operasi dengan melakukan pengujian terlebih dahulu.
  • SNI- Sebuah standar yang berlaku di negara Indonesia yang dirumuskan oleh Badan Standarisai Nasional (BSN) yang bekerjasama dengan instansi terkait dan standar ini berlaku secara Nasional.

Demikianlah sedikit pembahasan mengenai pengertian istilah-istilah dalam industri migas, semoga bermanfaat bagi para pembaca terutama yang bekerja pada bidang industri migas. Bila ada kekurangan silahkan ditambahkan dibawah kolom komentar, Terimakasih.

0 Response to "Pengertian Istilah-istilah Dalam Industri Migas"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan sopan dan sesuai dengan konten blog, jangan meninggalkan link aktif karena akan kami anggap sebagai spam.